Memilih lisensi

Memilih sebuah lisensi adalah bagian penting dalam merilis proyek Free Software Anda. Ada banyak pilihan, dan setiap-nya memiliki kekurangan dan implikasi bagi proyek Anda di masa depan. Akan sangat sukar untuk mengubah lisensi nantinya, jadi Anda harus memperhatikan secara teliti dari awal.

Berikut beberapa lisensi Free Software yang kami rekomendasikan, dan kenapa Anda harus memilihnya.

Setelah Anda memilih lisensi, masukan ke dalam perangkat lunak Anda. Cara paling mudah yaitu menyalin versi teks ke dalam berkas “COPYING” dalam repositori sumber kode Anda. Untuk skenario yang lebih komples, kami merekomendasikan pendekatan REUSE.

Lisensi-lisensi copyleft

Lisensi copyleft berguna untuk memastikan bahwa perangkat lunak Anda tetap bebas. Penggunaan copyleft mengharuskan setiap orang yang melakukan peningkatan terhadap perangkat lunak Anda merilis-nya di bawah lisensi copyleft yang sama, yang mana memastikan bahwa Anda dapat menggabungkan peningkatan mereka ke dalam versi Anda lagi. Untuk lebih rinci, lihat Apa itu copyleft?

Kelebihan

  • Memastikan perangkat lunak tetap bebas
  • Mendorong kontribusi dari komunitas
  • Mempromosikan Free Software secara umum

Kekurangan

  • Kurang atraktif dari sisi bisnis
  • Harus mempertimbangkan kompatibilitas lisensi untuk penggunaan ulang

Lisensi copyleft yang direkomendasikan

Lisensi Digunakan untuk … Pendekatan copyleft
Mozilla Public License 2.0 Pustaka (membolehkan vendor) Berbasis-berkas
GNU Lesser General Public License Pustaka (tidak membolehkan vendor) Berbasis-objek
GNU General Public License Program Berbasis-program
GNU Affero General Public License Layanan jaringan Berbasis-jaringan

Lisensi permisif

Lisensi permisif secara relatif memiliki sedikit kewajiban dari sisi penerima perangkat lunak Anda. Lisensi ini membolehkan perangkat lunak bebas digunakan ulang dan diintegrasikan ke dalam proyek perangkat lunak mana pun, termasuk yang tidak-bebas. Lisensi ini berguna untuk proyek yang menargetkan penggunaan komersil atau adopsi yang luas.

Kelebihan

  • Membolehkan penggunaan ulang yang mudah
  • Mendorong adopsi lebih luas
  • Menarik pengguna dari sisi bisnis

Kekurangan

  • Dapat digabungkan ke dalam kerja tidak-bebas
  • Kurang mendorong kontribusi dari komunitas

Lisensi permisif yang direkomendasikan

Kami merekomendasikan lisensi permisif berikut:

Rekomendasi untuk bisnis

Bagi perusahaan yang merilis Free Software, menginginkan penggunaan lisensi yang permisif yang mengikutkan hak dagang dan hak patent. Untuk tujuan ini kami merekomendasikan Apache 2.0 license.

Domain publik

Penerbit yang menginginkan perangkat lunak mereka masuk ke domain publik haruslah ingat bahwa domain publik itu sendiri tidak cukup bagi penggunaan secara internasional. Kami merekomendasikan lisensi berikut, yang menyediakan hak legal yang sama dengan domain publik dengan cara yang kompatibel dengan hukum-hukum internasional:

Lisensi untuk situasi lain

Kami memiliki halaman terpisah untuk rekomendasi lisensi bagi aset yang bukan perangkat lunak, seperti multimedia:

Lisensi aset yang bukan perangkat lunak